Kamis, 01 Juli 2010


Setidaknya enam jam per hari tubuh mengalami sistem 'shutdown' untuk sementara waktu alias tidur. Tapi berapa banyak yang Anda ketahui tentang tidur? Mengapa tubuh butuh tidur dan apa yang terjadi pada tubuh selama tidur?

seperti Dilansir Health24,berikut beberapa fakta menarik seputar tidur:

1. Tahapan tidur
Selama tidur malam, ada lima tahapan tidur yang berbeda dan berbeda satu sama lain, yaitu:
- Tahap 1 (5-10 menit pertama), yaitu masa transisi antara sadar dan tidur.
- Tahap 2 (sekitar 20 menit), suhu tubuh mulai menurun dan detak jantung mulai melambat.
- Tahap 3 merupakan masa transisi antara tidur ringan dan tidur yang sangat dalam.
- Tahap 4 (sekitar 30 menit), yaitu tidur nyenyak yang berlangsung. Mengompol dan tidur sambil berjalan biasanya terjadi pada akhir tahap 4.
- Tahap 5, kebanyakan mimpi terjadi pada tahap 5 yang dikenal sebagai tidur gerakan mata cepat atau rapid eye movement (REM). Tidur REM ditandai dengan gerakan mata, meningkatnya laju respirasi dan aktivitas otak, serta otot-otot menjadi lebih rileks.

2. Ketika tidur nyenyak, napas, denyut jantung dan tekanan darah mencapai tingkat terendah sepanjang hari.

3. Rata-rata orang terbangun sekitar enam kali per malam.

4. Dalam waktu 24 jam dari jam biologi tubuh, waktu paling 'down' adalah jam 1-6 pagi, kemudian 3 jam setelah makan siang.

5. Otot-otot tubuh menjadi lumpuh ketika tidur

6. Suhu tubuh turun di pagi hari, mencapai rendah di sekitar jam 4 pagi dan kemudian naik lagi sebelum fajar.

7. Para peneliti tidak pernah bisa setuju persis mengapa tubuh butuh tidur, kecuali untuk memulihkan tubuh dan otak.

8. Perempuan dan orangtua paling sering menderita insomnia

9. Bahkan ketika tidur sangat mendalam, masih ada bagian tubuh yang menangkap suara dan sinyal dari 'dunia' sekitar. Itu sebabnya mengapa orangtua terbangun ketika bayi menangis, tetapi mereka tidak mendengar 'lolongan' angin tenggara.

10. Selama bermimpi, pola otak sama dengan ketika sedang melakukan latihan saat terjaga.

11. Lebih susah membangunkan anak kecil ketimbang orang dewasa, dan biasanya anak akan tampak bingung dan tidak ingat apa-apa ketika bangun.
sumber:detik.com

10 komentar:

  1. THX INFONYA KAWAND,,,,INI BENERAN FAKTAKAN,,,???
    OEA TUKERAN LINK YUK ???

    BalasHapus
  2. kucingnyaaaaaaaaaaaa..
    lucu abissssssss

    gw juga hobi tidur kalo nggak lagi jaga UGD
    hehehe

    BalasHapus
  3. Setidaknya enam jam per hari tubuh mengalami sistem 'shutdown'

    kalau pak liek tidurnya gak tentu kadang kekurangan tapi kadang kelebihan .... tapi kebanyakan kekurangannya ....


    "Rindu Terpendam"

    BalasHapus
  4. tidur yang sehat itu sebenarnya berapa jam sih? katanya 8 jam, tapi kok lama amat. kadang kita tidur 2 jam juga cukup. Tapi kadang juga tidur sampai 10 jam masih kurang. Apa sesuai situasi dan kondisinya ya?

    BalasHapus
  5. Tidur atau istirahat adalah haknya tubuh Kita...jadi kalau ngantuk atau cape itu tandanya tubuh menuntut haknya...sebaiknya laksanakan saja , agar kita tetap sehat...salam..

    BalasHapus
  6. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus